Pengertian
Metode Penginjilan
Menurut Yakob Tomatala
Metode Penginjilan adalah, “cara yang digunakan untuk menyampaikan berita sukacita
kepada orang berdosa, karena berita yang dibawakan tersebut adalah Injil, sebab
Injil adalah kekuatan Allah yang menyelamatkan manusia dari hukuman dosa[1]”.
Menurut Billy Graham
Metode Peninjilan adalah, “suatu cara yang digunakan untuk memberitakan Injil
yang merupakan kabar baik atau kabar sukacita, tentang kerajaan Allah dimana
dalam penginjilan ini adalah berita anugerah bahwa ada pengampunan dosa oleh Allah
melalui Yesus yang mati di kayu salib[2]”.
Dari Kamus Besar Bahasa
Indonesia, kata “Metode” didefinisikan
sebagai: cara teratur yang digunakan untuk melaksanakan suatu pekerjaan agar
tercapai sesuai dengan yang dikehendaki; cara kerja yang bersistem untuk
memudahkan pelaksanaan suatu kegiatan guna mencapai tujuan yang ditentukan[3].
Sedangkan kata, “Penginjilan (atau evangelisme)[4]
mengacu pada praktik menyampaikan informasi tentang set (bagian) tertentu dari
kepercayaan kepada orang lain yang tidak memegang keyakinan itu.
“Orang Kristen yang mengkhususkan diri dalam
penginjilan dikenal sebagai penginjil apakah mereka berada di komunitas asal
mereka atau hidup sebagai misionaris di lapangan. Beberapa tradisi Kristen
menganggap penginjil berada dalam posisi kepemimpinan, mereka dapat ditemukan
berkhotbah kepada pertemuan besar atau dalam peran pemerintahan.
Kelompok-kelompok Kristen yang secara aktif mendorong penginjilan kadang-kadang
dikenal sebagai penginjilan atau penginjil. Tulisan di dalam Kitab tidak
menggunakan kata penginjilan, tetapi penginjil digunakan dalam
Kisah Para Rasul 21:08, Efesus 4:11, dan 2 Timotius 4:5. Komunikasi iman
Kristen untuk wilayah geografis dan budaya baru sering disebut sebagai
evangelisasi, atau secara khusus, penginjilan dunia[5]”.
Jadi, dapat disimpulkan
bahwa, “Metode Penginjilan” adalah, suatu
cara yang digunakan oleh para Pemberita Injil untuk melaksanakan suatu Misi Pekabaran
Injil. Injil yang merupakan kabar baik atau kabar sukacita, berita anugerah pengampunan
dosa oleh Allah melalui Yesus yang mati di kayu salib. Digunakan “Metode Penginjilan” agar Misi Pemberitaan Injil tercapai sesuai dengan yang dikehendaki;
karena cara pemberitaan Injil Kristus yang bersistem akan memudahkan
pelaksanaan suatu Misi guna mencapai tujuan yang ditentukan atau disepakati
bersama.
[1]Yakob Tomatala, Penginjilan Masa Kini, (Malang: Gandum Mas, 2004) 8.
[2]Billy Graham, Beritakan Injil (Bandung: Yayasan Baptis Indonesia, 1992) 17.
[5]https://id.wikipedia.org/wiki/Penginjilan.
Diungkah, 14 Januari 2017, 13:05 WIB.